(22 Jan 2026 | 14:51)

Buka Kegiatan AKSI, Ustazah Deni Ajak Siswa Kelas 6 Perbanyak Istighfar

Surabaya, 22 Januari 2026 - Suasana pagi di serambi Masjid Al Hikmah Surabaya terasa berbeda dari biasanya. Wajah-wajah antusias siswa kelas 6 SD Al Hikmah mewarnai pembukaan kegiatan AKSI (Aktualisasi Karakter Spiritual Iman). Kegiatan AKSI ini akan dilaksanakan selama dua hari satu malam, di mana anak-anak akan mendapatkan penempaan intensif mengenai ibadah dan kemandirian.

Acara pembukaan ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SD Al Hikmah, Ustazah Deni. Momen ini menjadi sangat spesial ketika beliau menyampaikan motivasi dan pesan mendalam bagi anak-anak. Salah satu poin penting yang beliau sampaikan adalah tentang kekuatan istighfar sebagai benteng diri.

"Sering-seringlah beristighfar, karena di sekitar kita banyak setan yang membisikan, yang mempengaruhi kita untuk berbuat yang tidak baik. Dengan beristighfar Allah akan melindungi kita dari godaan setan," pesan Ustazah Deni dengan penuh kasih sayang.

Tak hanya memberikan nasihat, Ustazah Deni juga memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta. Beliau menyampaikan rasa bangganya karena hari ini seluruh siswa kelas 6 sedang menjalankan ibadah puasa sunnah, kecuali beberapa siswi yang sedang berhalangan syar'i. Semangat berpuasa di tengah kegiatan sekolah ini menunjukkan keseriusan siswa dalam menempa diri.

Semoga kegiatan AKSI ini berjalan lancar dan mampu mencetak generasi yang tidak hanya unggul dalam prestasi, tetapi juga memiliki hati yang senantiasa terpaut kepada Allah SWT.

Topik Berita
AKSI
pembinaan karakter anak