Kamis-Ahad, 19-22 Desember 2024, 79 guru SD Al Hikmah Surabaya melaksanakan studi tiru dan belajar di Pertubuhan Ikram Malaysia. Seru dan wow itulah pengalaman perdana dalam rombongan besar guru SD Al Hikmah Surabaya go internasional dengan berkunjung di Malaysia dan Singapura. Ini adalah upaya upgrade diri bagaimana seorang guru harus tetap belajar dan terus belajar. Dalam kesempatan ini rombongan guru-guru SD Al Hikmah Surabaya diterima staf ahli kementerian Pengajaran Malaysia, Dr. Khodori Ahmad. Setelah berdiskusi dan bertukar pengalaman bagaimana pelaksanaan dan tujuan proses belajar mengajar di Malyasia dengan di Indonesia, rombongan melanjutkan ke museum Islam di ibukota Kuala Lumpur. Semoga pengalaman baru guru-guru SD Al Hikmah Surabaya go internasional membawa dampak perubahan dan pengembangan sekolah saat ini dan di masa yang akan datang.