(12 Sep 2024 | 11:02)

Mahasiswa PPG UNUSA Berpamitan Usai Menyelesaikan PPL PPG

Surabaya, 12 September 2024 — Setelah menempuh beberapa bulan penuh dedikasi dan kerja keras, para mahasiswa PPG UNUSA di SD Al Hikmah, Surabaya, resmi mengakhiri PPL mereka pada hari ini. Dalam acara perpisahan yang digelar secara sederhana namun penuh kehangatan, para mahasiswa PPG bimbingan Prof. Dr. Siti Maghfirotun Amin, M.Pd yang kerap dipanggil Prof Amin berpamitan kepada Bapak Kepala Sekolah dan guru pembimbing selama magang di SD AL Hikmah Surabaya.

Dalam proses acara perpisahan ini terlebih dahulu dilaksanakan evaluasi dan laporan pelaksanaan PPL. Ustazah Binti selaku guru pembimbing  mengungkapkan hal-hal yang positif dengan adanya mahasiswa magang.

“Para mahasiswa PPG UNUSA tersebut telah berkontribusi secara signifikan dalam mendukung kegiatan pembelajaran di sekolah. Mereka terlibat dalam berbagai aktivitas, seperti membantu proses belajar mengajar di kelas, membantu mengawasi dan mendampingi siswa dalam kegiatan pembelajaran, hingga membantu penyelenggaraan kegiatan sekolah lainnya.

Kepala SD Al Hikmah, Bapak Drs Abdul Halim, mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan semangat yang telah ditunjukkan oleh para mahasiswa bimbingan Prof Amin ini.

"Kami sangat mengapresiasi kontribusi yang telah diberikan. Semoga pengalaman ini menjadi bekal yang berharga bagi mereka untuk melangkah ke dunia profesional," ujar beliau.

Prof. Dr. Siti Maghfirotun Amin, M.Pd selaku dosen pembimbing mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak sekolah atas kesempatan yang diberikan. "Kami merasa sangat bersyukur telah diberikan kesempatan untuk belajar dan tumbuh bersama di SD Al Hikmah. Pengalaman ini sungguh berharga dan memberikan banyak pelajaran bagi kami," ujar prof Amin.

Acara perpisahan diakhiri dengan sesi foto bersama, pemberian kenang-kenangan. Para mahasiswa PPL pun berharap dapat terus menjaga hubungan baik dengan keluarga besar SD Al Hikmah meskipun masa magang mereka telah usai.

Topik Berita
mahasiswa magang